2012/08/16

Tips Mengukur Ukuran Sepatu Yang Benar


Banyaknya orang yang membeli sepatu online menggugah saya untuk menulis artikel ini. Mengukur ukuran yang pas pada sepatu memang sepele, tapi jika pembeli sepatu ingin membeli sepatu online, pasti takut jika ukuran sepatu tidak pas, entah kebesaran atau kekecilan. Apalagi pembeli sepatu memang benar benar tidak tahu ukuran sepatunya yang pas.
Berikut tips untuk mengukur ukuran sepatu:
1. Pertama siapkan peralatan yang dibutuhkan untuk mengukur sepatu, yaitu kertas, penggaris, pensil, atau bolpoint.
2. Kedua, letakkan kaki diatas selembar kertas dan gambar telapak kaki anda layaknya menjiplak.
3. Ambil penggaris lalu ukur panjang telapak kaki anda.
4. Cocokan hasil dengan table ukuran sepatu berikut.

22.8=35
23.1=35.5
23.5=36
23.8=37
24.1=37.5
24.5=38
24.8=38.5
25.1=39
25.4=40
25.7=41
26=42
26.7=43
27.3=44
27.9=45
28.6=46.5
29.2=48.5

Tidak ada komentar:

Posting Komentar